Profhilo Treatment: Manfaat dan Prosedurnya
Profhilo adalah salah treatment perawatan injeksi yang saat ini semakin populer untuk mengatasi masalah kulit terkait penuaan. Perawatan Profhilo adalah teknik injeksi yang menggunakan asam hialuronat untuk meningkatkan elastisitas dan kelembaban kulit.
Bahan ini bekerja dengan cara menyebar di bawah kulit, memberikan efek pengencangan dan hidrasi tanpa menambah volume seperti filler pada umumnya.
Profhilo cocok untuk siapa saja yang ingin memperbaiki tekstur kulit dan mengurangi tanda-tanda penuaan. Apa saja manfaat dan seperti apa prosedur dari perawatan ini? Mari kita simak lebih lanjut.
Baca Juga: DNA Salmon Treatment, Bahayakah?
Manfaat Profhilo Treatment
Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dari prosedur profhilo:
- Meningkatkan hidrasi kulit: Profhilo mengandung hyaluronic acid (HA) dengan konsentrasi tinggi. HA dikenal kemampuannya menarik dan mengikat air di dalam kulit, sehingga membuat kulit terasa lebih lembab dan kenyal.
- Mengurangi kerutan dan garis halus: Peningkatan produksi kolagen dan elastin akibat Profhilo treatment membantu menyamarkan kerutan dan garis halus pada wajah.
- Meningkatkan elastisitas dan kekencangan kulit: Kolagen dan elastin berperan penting dalam menjaga struktur dan mengencangan kulit. Dengan stimulasi dari Profhilo, kulit akan tampak lebih kencang dan elastis.
- Mencerahkan dan memperbaiki tekstur kulit: Profhilo dapat membantu memperbaiki tekstur kulit yang tidak rata dan kusam, sehingga wajah tampak lebih cerah dan bercahaya.
Dengan manfaat yang meliputi peningkatan hidrasi, pengurangan kerutan halus, dan perbaikan tekstur kulit, Profhilo menjadi pilihan yang populer bagi mereka yang ingin menjaga kulit tetap muda dan segar.
Berapa Lama Hasil terlihat setelah Profhilo?
Hasil Profhilo tidak terlihat secara instan. Dibutuhkan waktu beberapa minggu untuk melihat efek yang nyata. Hal ini karena Profhilo bekerja dengan merangsang produksi kolagen dan elastin secara alami di dalam kulit.
Proses ini membutuhkan waktu dan hasilnya akan bertahap. Biasanya, Anda akan mulai merasakan perubahan seperti kulit lebih lembab dan halus dalam 4-6 minggu setelah sesi pertama.
Hasil optimal Profhilo biasanya terlihat setelah 2 sesi perawatan dengan jarak 4 minggu. Efeknya dapat bertahan hingga 6 bulan, tergantung pada faktor individu seperti usia, gaya hidup, dan perawatan kulit yang dijalani.
Setelah itu, Anda dapat melakukan perawatan ulang Profhilo untuk mempertahankan hasil. Penting untuk Anda ingat bahwa setiap orang memiliki respons yang berbeda terhadap Profhilo.
Prosedur Profhilo Treatment
Profhilo treatment biasanya dilakukan oleh dokter kecantikan atau dokter spesialis kulit. Berikut gambaran umum prosedurnya:
- Konsultasi: Sebelum menjalani prosedur, dokter akan melakukan konsultasi untuk memahami kondisi kulit Anda, riwayat kesehatan, dan harapan terhadap perawatan. Dokter juga akan menjelaskan potensi efek samping dan hal-hal yang perlu diperhatikan.
- Pembersihan area wajah: Dokter akan membersihkan dan mendisinfektan area wajah yang akan diinjeksi.
- Pemberian anestesi topikal: Untuk meminimalisir rasa sakit, dokter mungkin akan menggunakan anestesi topikal berupa krim di area yang akan diinjeksi.
- Penyuntikan Profhilo: Dokter akan menggunakan jarum halus untuk menyuntikkan Profhilo ke beberapa titik tertentu pada wajah. Umumnya dibutuhkan sekitar 10 titik suntikan untuk seluruh wajah.
- Pasca perawatan: Setelah prosedur selesai, dokter akan memberikan instruksi perawatan pasca suntik, seperti menghindari penggunaan kosmetik tertentu atau tidak melakukan facial dalam jangka waktu tertentu.
Profhilo menawarkan solusi efektif dan minim invasif untuk kulit yang lebih muda dan segar. Dengan prosedur yang sederhana dan waktu pemulihan yang cepat, Profhilo menjadi pilihan ideal bagi mereka yang ingin meningkatkan penampilan kulit tanpa harus menjalani prosedur yang rumit.
Pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter di klinik estetika dan anti aging terpercaya untuk mendapatkan hasil terbaik.
Baca Juga: PRP Treatment: Salah Satu Metode Efektif Bikin Kulit Glowing
Treatment Profhilo Terbaik dengan Harga Terjangkau di Klinik Utama Pandawa
Klinik Utama Pandawa menawarkan treatment Profhilo terbaik dengan harga terjangkau, menjadikannya pilihan ideal untuk peremajaan kulit.
Klinik Utama Pandawa menggunakan produk Profhilo untuk treatment skin booster berkualitas tinggi dan peralatan canggih, serta dipandu oleh tenaga medis yang berpengalaman untuk memastikan hasil yang optimal dan aman.
Dengan pendekatan perawatan yang personal, dokter akan melakukan evaluasi mendalam terhadap kondisi kulit setiap pasien untuk menentukan rencana perawatan yang paling efektif.
Selain itu, Klinik Utama Pandawa juga sering menyediakan promo atau paket spesial, sehingga pasien dapat menikmati perawatan berkualitas dengan biaya yang lebih bersahabat.
Hanya dengan Rp10 jutaan, Anda bisa mendapatkan treatment profhilo terbaik dengan hasil yang maksimal. Kepuasan pasien menjadi prioritas utama, memastikan bahwa setiap individu mendapatkan perawatan yang sesuai dengan kebutuhan mereka tanpa mengorbankan kualitas.
Referensi
- Theskintoloveclinic (N/A), What Is Profhilo?
- Eterno360 (N/A), WHAT IS PROFHILO AND WHAT IS THE TREATMENT USED FOR?